Tuesday, 30 September 2014

Buku Buka Langsung Laris, 7 Formula Mencipta Tren Low Budget


Kemarin dapat buku yang ditawarin sama teman, ternyata bukunya bagus banget ini. Buku ini memaparkan mengenai 7 formula untuk membuka usaha tapi langsung laris walaupun di hari pertama dengan low budget. Jadi kamu bisa membuka usaha tanpa perlu repot-repot mencari cara agar produk kamu bisa laku dari hari pertama usaha kamu dibuka, karena dalam buku ini terdapat formula dari uji lapangan selama 2 tahun lebih.

Friday, 12 September 2014

Sate, Makanan Khas Indonesia Yang Berasal Dari Jawa

Sate ayam 

Sate adalah makanan yang dibuat dari potongan daging yang di potong kecil-kecil dan di tusuk dengan menggunakan kayu kecil yang dibuat dari lidi ataupun bambu. Kata "sate" atau "satai" diduga berasal dari bahasa Tamil. Sate diketahui berasal dari pulau Jawa-Indonesia. Diduga sate diciptakan oleh pedagang makanan jalanan di Jawa sekitar awal abad ke-19. Sate dapat ditemukan diberbagai penjuru di Indonesia.
Karena kepopuleran dan keunikan makanan sate ini, makanan ini juga laris di negara lain seperti Malaysia, Singapura, Filipina, Thailand, dan Belanda.
Sate merupakan makanan yang sangat populer di Indonesia. Namun karena cara memasak dari berbagai suku berbeda-beda, maka terlahirlah berbagai macam jenis makanan sate.